FEBI Mengadakan Sertifikasi Akuntansi bersama Zahir Accounting
Selama 2 hari sejak tanggal 12 dan 13 Januari 2018 sebanyak 35 alumni yang baru baru saja diyudisium mengikuti workshop dan ujian sertifikasi Zahir Accounting. Pelaksanan workshop dan ujian sertifikasi Zahir Accounting ini di samping dalam rangka membekali mahasiswa terhadap kebutuhan akuntansi perusahaan dan perdagangan di mana merupakan itu adalah keterampilan yang diperlukan bagi alumni. Sertifikasi ini nantinya akan tertuang dalam Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI). Sebenarnya banyak yang mau ikut, tetapi karena kouta terbatas maka yang bisa diikutkan hanya 35 alumni saja. Workshop dan ujian sertifikasi ini terlaksana berkat kerjasama FEBI UIN Antasari dengan Zahir Accounting, sehingga untuk mendapatkan sertifikat yang ujiannya dilaksanakan secara online, peserta seharusnya membayar perorang sebesar Rp 2.000.000,- (Dua Juta Rupiah). Akan tetapi, karena kerjasama maka para peserta hanya membayar Rp 100.000,- (Seratus Ribu Rupiah) dan 15 orang mendapatkannya free (gratis). Kerjasama yang dijalin oleh FEBI UIN Antasari dengan Zahir Accounting tidak terlepas dari kompetensi yang diajukan oleh Zahir Accounting pada tahun 2017 terhadap sejumlah PT untuk mengirim proposal untuk mendapatkan hibah software accounting senilai Rp 350.000.000,-. Akhirnya proposal yang dikirim Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam (sebelum pemekaran) dengan tim Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam IAIN Antasari diterima dan Bapak Muhammad Noval terpilih untuk mendapatkan hibah software tersebut.
Tag:akuntansi, febi, sertifikasi, zahir accounting